<p style="text-align: justify;"> Tibubeneng &ndash; (DESATBB.BADUNGKAB.GO.ID)</p> <p style="text-align: justify;"> Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa membuka secara resmi acara Manggala Musik Art Festival yang bertempat di Lapangan Segara Perancak, Desa Tibubeneng, Kecamatan Kuta Utara, Badung, Jumat (26/4/2019). Acara yang sudah berlangsung kedua kalinya ini diselenggarakan oleh Karang Taruna Satya Dharma Manggala Desa Tibubeneng selama 3 hari dari 26 April sampai 28 April 2019.</p> <p style="text-align: justify;"> Kedatangan Wabup Suiasa disambut antusias oleh masyarakat Tibubeneng khususnya Karang Taruna Desa Tibubeneng. Turut mendampingi Anggota DPRD Provinsi Bali Bagus Suwitra Wirawan, Anggota DPRD Kabupaten Badung I Wayan Sandra, Camat Kuta Utara A.A Ngurah Arimbawa, Kapolsek Kuta Utara, Perbekel Tibubeneng I Made Kamajaya, Bendesa Adat se-Desa Tibubeneng, BPD dan LPM Desa Tibubeneng, Ketua Karang Taruna Kabupaten Badung, Ketua Forum Karang Taruna Kecamatan Kuta Utara, serta Perbekel dan Lurah se-Kecamatan Kuta Utara. Pembukaan MMAFEST 2019 dibuka oleh Wabup Suiasa dengan pemukulan gong yang diteruskan dengan penekanan tombol sirine untuk launching Tibubeneng Smart Village dan Pengukuhan LPM Masa Bakti 2019-2025 oleh Perbekel Tibubeneng.</p> <p style="text-align: justify;"> Dalam sambutanya Wabup Suiasa menyatakan apresiasinya kepada Karang Taruna Satya Dharma Manggala yang telah menyelenggarakan MMAFEST sebagai upaya untuk membangun daerah yang lebih baik dengan sinergitas yang difasilitasi oleh desa dan pemeritah.</p> <p style="text-align: justify;"> &quot;Manggala Musik Art festival ini diharapkan menjadi suatu kegiatan yang memberikan daya dukung untuk generasi muda melalui Karang Taruna Desa Tibubeneng melakukan kegiatan agar bisa lebih jauh dan lebih dalam untuk berpartisipasi dan terlibat langsung dalam upaya kemajuan terhadap pembangunan Kabupaten Badung, melalui upaya-upaya pada wilayah masing-masing yang pada kesempatan ini dilakukan di Desa Tibubeneng,&quot; kata Wabup Suiasa.</p> <p style="text-align: justify;"> Wabup Suiasa mengatakan dalam hal pembangunan tingkat desa, Pemkab Badung telah merencanakan program asta marga yaitu delapan program yang harus dilaksanakan pada pembangunan desa sebagai dalam program tersebut diberikan anggaran untuk pembangunan di desa itu sendiri, yang salah satu dari delapan agenda tersebut adalah pembangunan karakter dan mentalitas generasi muda dan masyarakat yang harus dilaksanakan oleh pemerintah desa bersama seluruh lembaga masyarakat di desa masing masing.</p> <p style="text-align: justify;"> Ditempat yang sama, Perbekel Tibubeneng I Made Kamajaya menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada semua pihak yang sudah terlibat dalam penyelenggaraan acara MMAFEST 2019. Perbekel mengatakan khususnya di Desa Tibubeneng ia berupaya mempertahankan seni dengan program-program strategis yang salah satunya MMAFEST ini.</p> <p style="text-align: justify;"> &quot;Desa Tibubeneng saat ini mengalami perkembangan yang sangat pesat dan masif sehingga dengan acara seperti ini kami berharap dapat menghindarkan generasi muda dari hal-hal negatif,&quot; ungkapnya.</p> <p style="text-align: justify;"> Ketua Panitia MMAFEST 2019, Oka Putra Suartika dalam laporannya mengatakan kegiatan Manggala Music Art Festival ke-2 ini mengambil tema &quot;Spirit of Inspiration&quot; yang memiliki arti semangat menginspirasi generasi muda agar dapat ikut serta dalam berkreativitas tanpa batas.</p> <p style="text-align: justify;"> MMAFEST 2019 ini meliputi musik festival yang diisi oleh 1 band nasional dan 20 band lokal Bali. Selain itu MMAFEST juga mengadakan clothing festival yang diikuti oleh 9 brand lokal Bali, Food Festival yang diikuti oleh 12 UKM, Live Mural yang diisi oleh Komunitas Allcaps dan Motor Show yang diikuti oleh 1 komunitas dari Malang dan 4 komunitas lokal Desa Tibubeneng.</p> <p style="text-align: justify;"> &ldquo;Kami berharap acara MMAFEST 2019 ini dapat menjadi media penyalur kreativitas generasi muda dalam berkreasi, dapat menjadi ajang pemersatu dalam keberagaman dan memberikan hiburan kepada masyarakat di Kabupaten Badung,&rdquo; harapnya.</p> <p style="text-align: justify;"> Diakhir acara Wabup Suiasa memberikan dana motivasi sebesar Rp 10 juta kepada panitia penyelenggara MMAFEST 2019. (013/KIMTBB)</p>
Wabup Suiasa Buka Secara Resmi MMAFEST 2019
30 Apr 2019